Kuis Novel Seven Days : Banyuwangi

Bismillahirrahmanirrahim

Dengan di awali basmalah dan rasa deg-degan akhirnya saya bertekat untuk ikutan kuis :D, ini kuis pertama saya lho :D. Setelah selama ini hanya menjadi pengamat kuis akhirnya sekarang saya mulai berani ikutan, dengan bermodalkan nekat ๐Ÿ˜€

Bener-bener nekat karena pengen dapet buku si oren manis itu

Gambar

kalau mau intip kuisnya langsung aja ke => http://www.rheinfathia.com

Langsung ke kuisnya aja ya ๐Ÿ˜€

“Anggap ada yang mau bayarin kamu jalan-jalan ke mana aja, nggak peduli berapa biayanya. Kamu diberi waktu selama TUJUH HARI dan haarus mengajak SATU orang saja. Ke mana kamu akan pergi traveling, sama siapa, dan apa alasannya?”

Wow wow wow,,,, kebetulan banget lagi mikir pingin jalan-jalan, kalau saya di tawari jalan-jalan kemana dan mau di bayari pula (aduh enaknya) pasti saya dengan lantang akan menjawab SAYA MAU KE BANYUWANGI #eh.maaf.capslocknya.kepencet ๐Ÿ˜€

banyuwangi

Cuma ke banyuwangi??? Iya ke banyuwangi, kenapa masalah buat loe?? #gaya.soimah

Liburan tujuh hari di banyuwangi wah keren ini apalagi ada yang bayari makin keren ini dan yang bayari juga keren dech :D.

Kenapa saya pilih banyuwangi sebagai jalan-jalan yang keren, karena saya cinta banyuwangi :D. Kota tempat ibu saya di lahirkan.

Sebenernya waktu kecil dulu saya setiap tahun ke banyuwangi berkunjung kerumah nenek pas lebaran tiba. Tapi saya selama banyuwangi cuma di ajakin ke rumah nenek dan saudara-saudara buat silahturahmi doang, gak pernah di ajakin ke temapat wisatanya.ย  Sekarang saya sudah gede ini, dan punya teman yang asli dan tinggal di banyuwangi yang hobinya jalan-jalan keliling banyuwangi setiap minggunya, saya kok jadi mupeng (muka pengen) ya, pengen gitu suatu saat keliling banyuwangi mengunjung tempat wisata alam yang keren-keren.

Tujuh hari itu lama lho, emang mau ngapain aja di banyuwangi dalam waktu selama itu??

Weits jangan salah di banyuwangi banyak tempat wisata alamnya, waktu tujuh hari itu kurang kalau buat keliling seluruh tempat wisata di banyuwangi. Yang paling buat saya mupeng saat ini adalah wisata alam yang berada di tiga daerah yang di beri nama segitiga berlian atau biasa di sebut triangel Diamonds yang saat ini lagi gencar-gencarnya di promosikan oleh Pemerintah Kabupaten Banyuwangi.

segitiga berlian ini terdiri dari :

# Kawah Ijen di Area Taman Nasional Baluran, Licin.

Di Kawah Ijen kita bisa menikmati sunrise atau biasa di sebut disebut sebagai matahari terbit pertama di Jawa dan kawah hijau yang memukau di pagi hari. Selain itu kita bisa menikmati fenomena api biru (Blue Fire) di malam hari, oya api biru ini konon katanya hanya ada di dua tempat di dunia yakni di kawah ijen ini dan di Islandia.

# Sukomade di ย Area Taman Nasional Meru Betiri, Pesanggaran.

Di Sukomade kita bila melihat menangkaran penyu dan di waktu-waktu tertentu kita bisa melihat proses penyu itu bertelur. Selain itu di ada juga terdapat beberapa objek wisata yang sangat gak kalah menarik, diantaranya Pantai Rajegwesi, yaitu daerah pesisir pantai dengan habitat kerbau disekitarnya. Bunker Jepang yang konon katanya tempat berlindung para serdadu Jepang di saat perang pada tahun 1943. Habitat Rafflesia, yaitu bunga langka dengan diameter sekitar 41cm. Teluk Hijau, yaitu sebuah derah teluk yang memang tampak kehijauan dari tebing.

# Pantai Plengkung di Area Taman Nasional Alas Purwo, Tegaldlimo.

Di Pantai Plengkung ini terkenal dengan ketinggian ombak yang mencapai hingga 6 meter (Wow tinggi banget ya ๐Ÿ˜€ ).ย  Pantai Plengkung ini sudah menjadi surga bagi peselancar dunia karena Pantai Plengkung atau yang biasa disebut G-Land memang sangat menantang bagi para peselancar, dan denger-denger nie ombak di Plengkung adalah nomor dua yang terbaik setelah Hawaii, tu kan keren kan.

Sudah itu aja, kalau cuma tiga tempat mah bisa di lewati cuma tiga hari doang yang empat hari mau di gunakan untuk apa??

Eit jangan sedih itu mah belum seberapa, wisata pantai di banyuwangi itu ada buanyaaaakkkkk tau, ada Pantai Grajagan di Kecamatan Purwoharjo, Pantai Bedul di Kecamatan Purwoharjo, Pantai Blimbingsari di Kecamatan Rogojampi, Pantai Watu Dodol di Kecamatan Giri, Pantai Boom di Kecamatan Banyuwangi, cuma itu yang saya tau, tapi sebenernya masih banyak lho.

Gak mau ke pantai takut kulit gosong? Oke saya tunjukin wisata alam air terjun aja ya, biar seger :D. Air terjun Lider di Kecamatan Songgon, Air terjun Wonorejo di Kecamatan Kalibaru, Air terjun Kalibendo di Kecamatan Licin, Air terjun Selogiri di Kecamatan Kalipuro, Air terjun Antogan di Kecamatan Kabat.

Tu gimana masih kurang puas? Gak mau wisata alam? Oke saya kasih wisata budaya dech. Wisata budaya ini ada di Desa Kemiren di Desa yang masih asri dengan ciri khas nuansa alam pedesaan ini dinobatkana sebagai komunitas asli masyarakat suku Using (Suku asli Banyuwangi). Keramah tamahan penduduknya, adat istiadat, cara hidup sehari-hari, bahasa, kesenian serta rumah adat asli dapat dilihat disini.

Gimana udah banyak kan ya, itu semua di kunjungi dalam waktu tujuh hari pasti kurang dech. Oya kalau saya di suruh ngajak satu orang saya akan memilih salah satu sahabat saya, yaitu Liftakil. Kenapa saya ajak dia? Ya karena saya belum punya suamiย  dia juga punya nenek di banyuwangi. Kayak di peribahasa itu lho sambil menyelam minum air, Berlibur sambil mudik. Keren kan?? keren dong yak #maksa ๐Ÿ˜€

aku n lifta

Bonus foto saya dan liftakil ๐Ÿ˜€